Assalamulaikum, pertemuan
pertama setelah berlangsungnya UTS dikelas Psikodiagnostik 1 kita membahas
soal-soal UTS. Diantaranya adalah :
- Psikodiagnostik berasal dari kata Psikologi dan Diagnosis. Psikologi merupakan ilmu yang mempelajari jiwa dengan melihat perilaku, dimana setiap perilaku memiliki hubungan dengan lingkungannya dan adanya proses belajar yang menjadikan suatu perilaku menjadi kebiasaan yang menetap. Diagnosis :Analisis, Kategorisasi, Assesmen. Sedangkan makna dari Diagnostik adalah mencari untuk mengalami suatu pengetahuan/ mencari tahu. Jadi, Psikodiagnostik adalah ilmu yang mempelajari / mencari tahu masalah perilaku yang muncul dengan metode untuk menentukan gangguan psikis pada individu dengan maksud untuk memberikan treatment/perlakuan yang tepat dan sesuai.
- Pengertian tentang kepribadian adalah organisasi dinamik dalam individu atas sistem-sistem psikofisis yang menentukan penyesuaian dirinya yang khas terhadap lingkungannya (Allport, dalam buku teori-teori sifat dan behavioristik). Kepribadian adalah pola karakteristik yang menetap dan menghasilkan konsistensi dan individualitas bagi seseorang. Kepribadian mencakup perilaku yang membuat masing-masing individu unik yang membedakan satu individu dengan individu lainnya (Robert S. Feldman, 2012, hlm .168)
- Membahas tentang tokoh-tokoh intelegensi yang sebelumnya sudah saya bahas dalam blog ini. Kalian bisa dilihat lebih lengkapnya di postingan yang berjudul “ Tes Intelegensi berdasarkan aliran strukturalisme dan fungsionalisme”.
- Norma adalah kedudukan alat tes dimana pembuatan alat tes harus disesuaikan dengan kebudayaan sekitar.
- Tes kemampuan mental adalah meliputi kecerdasan, yang dirancang untuk mengukur kemampuan umum mental dan tes bakat yang mengukur kemampuan mental yang lebih spesifik. Sedangkan Kemampuan mental adalah kemampuan yang diperlukan untuk mengerjakan kegiatan mental, misalnya berpikir, menganalisis, dan memahami.
Mungkin cukup sekian review dari diskusi kelas pertama
setalah UTS.
Semoga bermanfaat J
No comments:
Post a Comment